Ngaji Kitab Arba’in Nawawi Jadi Penguat Spirit Ansor Sumberbaru

(Foto ; Riski Wahyudi, Ketua MDS Rijalul Ansor Sumberbaru, Gus Minanurrohman, bersama keluarga Pondok Pesantren Al-Hafidziah saat memimpin pengajian Kitab Arba’in Nawawi di Yosorati, Sumberbaru.)

Sumberbaru, pcnujember.or.id Pimpinan Anak Cabang (PAC) Majelis Dzikir dan Sholawat (MDS) Rijalul Ansor Kecamatan Sumberbaru terus memperkuat tradisi keagamaan dan kebersamaan kader melalui kegiatan rutinan. Kegiatan kali ini digelar di Pondok Pesantren Al-Hafidziah, Yosorati, Sumberbaru, Senin malam (10/11/2025).

Acara dimulai dengan pembacaan tawasul oleh Ketua MDS Rijalul Ansor Sumberbaru, Gus Minanurrohman, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan doa dan kajian Kitab Arba’in Nawawi. Dalam kajian tersebut, Gus Minanurrohman menyoroti pentingnya niat dalam setiap amal ibadah.

“Niat menjadi syarat sah diterimanya amal. Setiap amal tidak akan bernilai pahala kecuali karena niat yang ikhlas karena Allah Ta’ala,” jelasnya.

Ia juga menegaskan bahwa perbuatan yang mubah bisa bernilai ibadah jika dilakukan dengan niat yang benar, dan niat pula yang membedakan antara ibadah dan sekadar rutinitas.

Baca Juga:  Lailatul Ijtimak MWC NU Sukorambi, Galang Dana untuk Pembangunan Gedung Aula dan Kantor Banom

Suasana pengajian berlangsung khidmat dan hangat. Para kader Ansor dan santri antusias menyimak penjelasan dengan gaya khas pesantren santai tapi sarat makna. Kegiatan ini menjadi ruang penting bagi pemuda Ansor untuk memperdalam ilmu agama dan meneguhkan semangat khidmah.

Usai kajian, kegiatan dilanjutkan dengan musyawarah internal organisasi yang dipimpin oleh Ketua PAC GP Ansor Sumberbaru, Eko Wahyudi. Dalam arahannya, Eko mengingatkan pentingnya peran kader Ansor dalam mendukung program pemerintah, terutama imunisasi bagi balita.

Selain itu, ia juga membahas kesiapan kader dalam menyukseskan Diklatsar Angkatan XXXVIII PC Ansor Jember yang akan digelar pada 28–30 November 2025. “Kegiatan seperti malam ini bukan hanya ajang silaturahmi, tapi juga cara kita memperkuat ruh perjuangan melalui ngaji dan dzikir,” ujarnya.

Baca Juga:  Peletakan Batu Pertama Dan Pemasangan Tiang Pancang Pembangunan Gedung Lembaga PCNU Jember

Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan semangat kebersamaan untuk terus menjaga amaliah Ahlussunnah wal Jamaah di lingkungan Sumberbaru.

Reporter: Riski Wahyudi

Editor : Irwansyah GI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *