Berita  

Media Online NU Jember, Sisir Jurnalis Santri

Keterangan Foto: Tim pcnujember.or.id (M. Iqbal Harimi) Bersama Kepala Bidang Ekstrakurikuler (Ahmad Faisal) PP. Nuris Jember.

pcnujember.or.id – Bibit penulis muda sangat nampak dari antusias santri PP. Nurul Islam Antirogo Jember, dalam mengikuti Diklat Jurnalistik Website, Kamis, (24/10/2019) pagi, di Masjid Baitun Nur, komplek PP. Nuris Antirogo Jember.

Ahmad Faisal, kepala bidang ekstrakurikuler, mendatangkan narasumber dari media online NU Jember. Ia mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk pengembangan dari kegiatan ekskul jurnalistik, dan penulisan karya sastra siswa.

“Mereka memang pemula, semua dari kelas X, tapi semangat menulisnya luar biasa”. Tutur Faisal kepada awak media pcnujember.or.id.

Muhammad Iqbal Harimi yang hadir sebagai narasumber mengatakan, Pesantren Nuris banyak mencetak santri penulis handal, terbukti prestasi siswanya sudah berkali-kali tembus di event Nasional.

“Coba lihat, buku-buku Antologi Cerpen, Puisi dan Novel buah karya mereka sudah banyak menghiasi rak-rak perpustakaan”. Ujarnya kagum. (Red. Aaf).