Momentum Halal Bihalal, GP Ansor Jenggawah Tegaskan Satu Komandan

Jenggawah, pcnujember.or.id – PAC GP Ansor Jenggawah melakukan halal bihalal yang dihadiri semua anggota dan kader Ansor, di Aula Kantor MWC NU Jenggawah, pada Ahad (29/5/2022) kemarin.

Momen tersebut berjalan cukup sederhana, mereka menggelar sarasehan, doa, sekaligus makan 29 tumpeng bersama. Hadir pula sejumlah tokoh, seperti Ketua GP Ansor Jember Izzul Aslah, Ketua Rijalul Ansor Jember Gus Fuad Achsan, dan sejumlah pengurus MWC NU Jenggawah.

“Kami ucapan terima kasih kepada sahabat-sahabat, para Kiai, dan para undangan, dengan diadakannya halal bihalal ini. Semoga memperkuat silaturahim,” tutur Wakil Ketua MWC NU Jenggawah, Ustadz Fathur Rasyid, mewakili Ketua MWC NU Jenggawah, Sucipto.

Ustadz Fathur mengaku sangat mendukung penuh terhadap agenda-agenda banom maupun lembaga NU. Termasuk GP Ansor. “Semoga Jenggawah bisa bangkit seperti dulu. Monggo kita ramaikan kegiatan-kegiatan dan saling bersinergi antar banom,” imbuh Ustadz Fathur.

Ketua GP Ansor Jember Izzul Ashlah mengatakan, momentum halal bihalal harus menjadi kesempatan untuk terus meningkatkan khidmat kepada NU. “Sekarang juga masih bertepatan momentum harlah GP Ansor ke 88 yang mana tema berhidmad tanpa batas, mari kita tata kembali niat kita, kuncinya yaitu mencari barokah Kiai, Muasis NU. Kalau ada tujuan lain lebih baik buang,” tegasnya.

Ketua GP Ansor Jember juga meminta segenap anggota dan kader senantiasa komitmennya terhadap organisasi, sekaligus mensyiarkan amaliyah NU. “Dan satu lagi, kita harus satu komando,” pinta Izzul.

Ketua MDS Rijalul Ansor Jember Gus Fuad Achsan menambahkan, segenap warga Nahdliyyin harus harus totalitas dalam berkhidmat ke NU. “Kita harus sama-sama bekerja dan kerja sama. Sebab NU tidak butuh kita, tapi kitalah yang butuh NU,” pungkasnya.

Reporter: Muhammad Arief Setiawan, Muhammad Yasin
Editor Maulana
Publisher: Irwansyah GI