Ansor Mayang Gelar Upacara Peringatan HUT RI ke 76 di Halaman MWCNU

Ansor Mayang Gelar Upacara Peringatan HUT RI ke 76 di Halaman MWCNU

Mayang, pcnujember.or.id – Musibah pandemi covid-19 yang sedang melanda bangsa Indonesia tidak menyurutkan semangat nasionalisme Ansor Mayang untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 76 dihalaman kantor MWCNU Mayang pada selasa, 17 agustus 2021 pagi.

Acara apel tersebut merupakan salah satu rangkaian acara yang dikemas secara sederhana dan dilanjutkan doa bersama, namun tidak mengurangi khitmatnya suasana kemerdekaan seperti pada tahun-tahun sebelumnya.

Baca juga : Didasari Spirit Nahdlatut Tujjar dan Tahun Baru Islam, BMT NU Kecamatan Wuluhan Berdiri

Ustadz Saiful Rizal ketua PAC GP Ansor Mayang menyampaikan bahwa acara Ansor bukan hanya apel setelah acara selesai, selanjutnya rekan-rekan Ansor akan melakukan perjalanan menuju monumen Tugu Nasional KHR. As’ad Syamsul Arifin dan dilanjut wisata religi ke makam Alhabib Ali bin Abdullah Alhamid di Desa Sidomulyo, Kecamatan Silo.

KH. Ahmad Daniyal Ketua Tanfidziyah MWCNU Mayang juga menyampaikan bahwa kita harus mencontoh semangat Rasulullah SAW untuk meneruskan perjuangan kyai dan pahlawan ketika merebut kemerdekaan Republik Indonesia.

Pada akhir sambutannya beliau memyampaikan harapannya kepada pemuda pemudi NU agar senantiasa menjaga kedaulatan NKRI sesuai ajaran ukhwah islamiah.

Reporter : Moh Irfan Rusdi
Editor : Robit Fahmi
Publisher : Irwansyah GI