Kalisat, pcnujember.or.id – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, MWCNU Kalisat merealisasikan program peduli dhuafa, di Desa Sumber Ketempah, Kecamatan Kalisat, Kabupaten Jember, pada Selasa, 26 November 2024.
Tidak sendiri, program peduli dhuafa itu dilaksanakan MWCNU Kalisat bersama ranting NU dan banomnya, mulai dari GP Ansor, Fatayat, Muslimat, IPNU/IPPNU, serta lembaga NU seperti LTMNU, LPNU, LDNU, RMI.
“Sasaran utama dari program ini adalah masyarakat kurang mampu yang layak menerima bantuan, terutama keluarga yang kurang mampu yang belum masuk data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS),” kata Ketua Tanfidziah MWCNU Kalisat, Ustadz Mahrus.
Menurutnya, MWCNU Kalisat memberikan paket sembako untuk keluarga kurang mampu itu dengan harapan, meringankan beban ekonomi keluarga penerima manfaat. “Harapannya juga mempunyai ikatan emosial dan spiritual terhadap NU serta tetap menjaga tardisi gotong royong sesama warga NU,” tuturnya.
Lebih lanjut, Ustadz Mahrus juga menegaskan mengenai pentingnya warga NU untuk terus melestarikan kegiatan-kegiatan yang menjadi warisan budaya Indonesia dan melestarikan aqidah ahlus Sunnah wal jama’ah annahdhiyah. Seperti pengajian di kampung, di rumah, di masjid, dan sebagainya.
“Ini merupakan kegiatan syiar NU, mengenalkan NU kepada masyarakat demi tetap terjaganya aqidah ahlus Sunnah wal jama’ah. Jika ada kelompok baru yang mengkafirkan atau membid’ahkan, monggo kordinasikan bersama tokoh masyarakat, kiai NU, serta MWC NU Kalisat,” pintanya.
Ustadz Mahrus juga meminta setiap warga NU agar senantiasa membumikan ajaran ahlus Sunnah wal jama’ah an nahdliyah, sebagai pondasi peradaban Islam. Hal itu menurutnya telah ditegaskan dalam Quran, surah al-Taubah, 09:18.
“Hanya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan Hari Kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapa pun) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk,” tutupnya.
Editor: Maulana
Publisher: Irwansyah GI