banner 728x250
Berita  

Sekcam Tanggul Ucapkan Selamat dan Sukses Pada Panitia Kemah Santri

banner 120x600

pcnujember.or.id – Dengan selesainya pembagian hadiah dan penghargaan festival perkemahan TPQ dan Pasca MABIN TPQ (Majelis Pembina Taman Pendidikan al-Qur’an. Red) Ma’arif NU Jember. Acara penutupan dimulai jam 09.30 WIB (21/10), sebelum ditutup panitia membagikan kupon undian dengan hadiah utama sepeda dan suvenir-suvenir cantik lainnya.

Sambutan panitia, Kiai Muhammad Junaidi Al Hafidz, “terima kasih tak terhingga kepada MUSPIKA Tanggul, dan Ta’mir Masjid Besar Darul Muttaqin dengan segala fasilitasnya. SATGAS biasa tidur ditenda, kali ini tidur diruang ber-AC”. Disambut tawa hadiri.

banner 325x300

Ditempat yang sama, menurut Ustad. H. Ma’sum, “acara ini dapat menambah tali persaudaraan, dapat memotivasi santri lebih maju.” Tutur guru pendamping TPQ Al-Khoiriyah desa Curahkalong Kecamatan Bangsalsari. Masih kata Ustad. H. Ma’sum, “kedepan (acara. Red) lebih ditingkatkan lagi.” Pesannya, sementara menurut putra dan Helmi santri Miftahul Ulum Al Hikmah Manggisan Kecamatan Tanggul, “rasanya senang, tetapi juga ada lelahnya.” Tuturnya. Harapan santri (peserta lomba. Red) mendapat barokah dan pastinya juara, yang juga diamini oleh Ustadzah Mutmainah guru pendampingnya.

Sisi lain, sambutan Sekretaris Camat Tanggul, H. Achmad Fauzi, “cukup puas, kami ucapkan selamat dan sukses kepada panitia yang telah menyelenggarakan mulai persiapan sampai saat ini, dan kepada peserta yang mendapatkan juara umum (Kecamatan Balung. Red), juga kepada yang lain (belum dapat juara 5 besar. Red) jangan kecil hati, jangan patah semangat, masih ada kesempatan dilain waktu, jalan masih terbuka, panjang kedepan.” Ujarnya yang juga ketua Ta’mir Masjid Besar Darul Muttaqin. Masih menurut beliau, “Kami senang ditempati kemah santri ini, ini berkah dan barokah karena yang dilombakan isi dan tuntutan dalam al-Qur’an, warga Tanggul juga senang, malam mingguan ikut berdzikir (melihat lomba adzan, tartil, dsb).” Imbuhnya yang sekaligus Ketua LTM (Lembaga Ta’mir Masjid) NU Cabang Jember ini.

Berdasarkan Surat Keputusan Ketua MABIN TPQ Lembaga Pendidikan Ma’arif NU Jember nomor. 01/A.6/JEMBER/10/2018, tanggal 21 Oktober 2018, tentang Kejuaraan Festival TPQ dan Pasca TPQ Ma’arif NU Jember. Berikut peringkat 10 besar (Tingkat Kabupaten untuk Kecamatan), Kecamatan Balung keluar sebagai juara umum, juara kedua sampai kesepuluh sebagai berikut; Kecamatan Bangsalsari, Wuluhan, Ambulu, Rambipuji, Panti, Tanggul, Umbulsari, Sumberbaru, dan Ajung. Pada dua tahun yang lalu (2016) juara umum diraih oleh Kecamatan Wuluhan, namun kali ini Wuluhan harus puas dengan meraih juara ke tiga. [sz]

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *